Saat bekerja menggunakan microsoft excel akan selalu berkaitan dengan 2 komponen ini, yaitu workbook dan worksheet. Dimana didalamnya akan saling berhubungan dengan pekerjaan kita, oleh karena itu sangat penting bagi kita untuk memahami apa itu workbook dan worksheet.
A. Pengertian Workbooks Pada Microsoft Excel
Workbook adalah satu file kerja excel yang digunakan sebagai buku kerja
dalam mengolah data excel. Di dalam sebuah workbook terdapat beberapa worksheet sebagai lembar kerja,
secara default microsoft excel sudah menyediakan 3 worksheet dalam sebuah workbook, yaitu sheet 1, sheet 2 dan sheet 3.
Workbook dapat diibaratkan sebuah buku kerja yang di dalamnya terdapat lembaran-lembaran kertas bernama worksheet.
Ketika kamu memulai bekerja menggunakan Microsoft Excel dengan membuka halaman kerja baru, maka saat itulah kamu
mempunyai sebuah workbook baru yang masih kosong.
B. Pengertian Worksheet Microsoft Excel
Worksheet adalah halaman kerja excel yang didalamnya terdapat cell sebagai tempat inputan data excel.
Workbook dan worksheet bisa dianalogikan seperti buku tulis. Jika workbook atau buku kerja microsoft excel merupakan
sebuah buku maka worksheet atau lembar kerja excel merupakan halaman-halaman dari buku tersebut.
C. Menambahkan Worksheet Microsoft Excel
Secara default microsoft excel sudah menyediakan 3 worksheet yang dapat kita gunakan sebagai lembar kerja.
Dengan nama sheet1, sheet2, sheet3 dengan maksimum halaman yang dapat ditambahkan adalah 255 halaman.
nantinya kita dapat tambahkan, edit, atau move or copy sesuai kebutuhan. Menambahkan worksheet excel
digunakan ketika kita bekerja dengan banyak tabel dan data. Menambahkan worksheet bisa dilakukan
dengan cara menekan tombol kiri mouse pada tombol Plus pada samping kanan worksheet terakhir.